HTML common attributes

Tiap tag dalam HTML bisa memiliki atribut. Ada beberapa atribut yg hanya bisa digunakan untuk tag tertentu, ada beberapa atribut yang bisa digunakan pada semua tag. Atribut-atribut yang bisa digunakan pada hampir semua tag disebut common attributes. Berikut ini atribut-atribut tersebut.

  • style = untuk menerapkan style css hanya pada satu tag.
  • class = nama class, ini akan berguna pada style css dan java script untuk mengelompokkan beberapa tag sebagai "satu kelompok". Penjelasan lengkapnya mungkin akan saya jelaskan setelah saya membahas tentang style dan #CSS. :)
  • id = nama unik yang dimiliki tiap tag dalam html. Nama id setiap tag dalam satu file HTML tidak boleh ada yg sama.  Nama ID bisa dijadikan tujuan tag <href> untuk "melompat" ke bagian tertentu dari halaman.
  • dir = menentukan arah teks, "ltr" or "rtl"
  • draggable = "true" or "false"
  • hidden => tidak perlu nilai. cukup ditulis atau tidak ditulis dalam tag untuk menggunakannya
  • lang = mendefinisikan bahasa yang digunakan dalam elemen yang memiliki teks.
  • spellcheck = memberikan petunjuk pada browser apakah suatu teks perlu spellcheck. Ini digunakan pada elemen yang bisa diedit teksnya. Nilainya bisatrue atau false.
  • tabindex = digunakan penentu urutan pemilihan pada elemen html yang bisa dipilih dengan tab, misalnya input pada form.
  • title = menampilkan tooltip yang memberikan informasi spesifik dari suatu elemen HTML.
  • accesskey => memberikan shortcut pada elemen yang bisa diklik atau dipilih. Nama tombol khusus diapit dengan kurung kotak [...], misalnya [alt], [shift], [ctrl].
Abaikan semua atribut "event handler" karena sekarang kita tidak belajar tentang script. Berikut ini adalah contoh penggunaan beberapa atribut.
<HTML>
<HEAD> <TITLE>Belajar HTML</TITLE> <style>
.paragrafku{
color: blue;
}
</style>
</HEAD>
<BODY>
<a href="#idku" title="link">lompat</a>
<p>paragraf 1</p>
<p>paragraf 2</p>
<p hidden>paragraf 3</p>
<p dir = "rtl">paragraf 4</p>
<p class= "paragrafku">paragraf 5</p>
<p class = "paragrafku">paragraf 6</p>
<p style = "color : #00ff00">paragraf 7</p>
<p id="idku">paragraf 8</p>
</BODY>
</HTML>